Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Bersama Kawal Penyaluran BST Kemensos -->

Kategori Berita

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Bersama Kawal Penyaluran BST Kemensos

Tuesday 1 December 2020, December 01, 2020


PINRANG - Suara Kita News.

Pinrang, 1404_ Babinsa Koramil 03 Kodim 1404/Pinrang Serma Tayyeb bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pemantauan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kemensos yang disalurkan oleh PT Pos Indonesia kepada warga Des Bunga, Desa Padakkalawa dan Desa Marannu yang dipusatkan di Aula Kantor Desa Padakkalawa, Kecamatan mattiro Sompe, Kabupaten Pinrang, (01/12/2020).


Adapun jumlah warga penerima Bansos tersebut yaitu Desa Bunga sebanyak 40 KK, Desa Marannu sebanyak 84 KK dan Desa Padakkalawa sebanyak 128 KK dengan jumlah Rp 300.000/KK.

Selain melaksanakan pemantauan penyaluran bantuan,Babinsa juga sekaligus memantau kesadaran masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan Covid-19, terutama kedisiplinan pemakaian masker, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak pada saat pengambilan bantuan.

Selama pendistribusian bantuan terpantau tidak terjadi antrian ataupun penumpukan warga di lokasi pengambilan bantuan dikarenakan warga datang secara bergantian satu persatu, sehingga penyaluran bantuan dapat berjalan tertib lancar dan aman tanpa ada kendala berarti, terlebih dengan adanya kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Seluruh warga penerima bantuan pun terpantau sudah sangat tertib dalam menjalankan protokol Kesehatan Covid-19, terutama pemakaian masker dan jaga jarak,itu menandakan bahwa masyarakat semakin sadar akan pentingnya penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19.
(Rls/Red).

 (Pendim 1404/Pinrang).

TerPopuler