Sikap Kepedulian Terhadap Masyarakat,Hj Yusni Rinzani Pantau Pembangunan Rutilahu -->

Kategori Berita

Sikap Kepedulian Terhadap Masyarakat,Hj Yusni Rinzani Pantau Pembangunan Rutilahu

Thursday 24 December 2020, December 24, 2020


KARAWANG - Suara Kita News.
Setelah beberapa hari tidak terdengar kabar dan menjadi Runner up di perhelatan Pilkada Kabupaten Karawang 9 Desember 2020 yang lalu, saat ini Hj.Yusni Rinzani banyak menghabiskan waktunya dengan keluarga tercintanya, juga sempat melakukan pemantauan program perbaikan Rumah tidak layak huni (Rutilahu) yang merupakan perjuangan aspirasinya sebagai Anggota DPRD (Sebelum) pencalonan dirinya di Pilkada serentak kemarin.


Dengan penuh sukacita Teh Yusni (Panggilan akrabnya), mengatakan, saat ini dapat lebih sering menghabiskan waktu bersama keluarga dan fokus kembali berwiraswasta, karena memang Ibu dari dua orang anak ini merupakan seorang Wirausahawan yang sukses.

"Sekarang saya sibuk dengan keluarga tercinta, selain mengisi waktu sekaligus memperhatikan perkembangan anak - anak bersama suami setiap waktu di dalam berbagai rutinitas sehari - hari, karena bagi saya keluarga adalah segala - galanya,"ungkap Teh Yusni, Jum'at (24/12/20), saat dihubungi lewat pesawat telponnya.

Teh Yusni mengungkapkan, di sela - sela waktunya di tengah keluarga dan usaha yang sudah dirintis sebelumnya, Ia juga sering menyempatkan waktu untuk melakukan monitoring ke lokasi pembangunan rutilahu yang tersebar di Dapil 2, yang merupakan Daerah pemilihan dari konstituennya saat menjabat sebagai Anggota DPRD.



"Kita lakukan monitoring ke beberapa unit pembangunan rutilahu di dapil ini, serta beberapa peresmian jembatan dan pembangunan yang terdapat di beberapa desa di dapil ini, Alhamdulillah melalui aspirasi kami sudah dapat terealisasi,"tuturnya.

Selain itu yusni menambahkan,program perbaikan rutilahu tersebut sudah terealisasi sebanyak 15 unit, serta telah mendapatkan sambutan positive dari masyarakat yang telah menerima bantuan tersebut.

"Walaupun nilai bantuannya hanya 45 juta rupiah/unit sesuai dengan Perbup, namun hal tersebut sangat dirasakan dampaknya oleh masyarakat, karena memang kondisi sebelum pembangunan dan sesudah pembangunan nampak jelas sekali perbedaannya,"ungkapnya.


"Dan semoga pembangunan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang telah menerimanya,"harapnya.

Untuk para pendukung dan relawannya, Teh Yusni berpesan agar tidak melakukan hal - hal yang sia - sia apalagi hingga membuat kerugian dengan membuat gaduh suasana. Lebih baik menurut istri dari Anggota DPRD Kabupaten Karawang ini juga, lebih baik bersabar dan bertawakal lagi.


"Ikhlaskan saja semuanya, karena ini merupakan takdir terbaik dari Allah Ta'ala,"ungkap Teh Yusni dengan tegar.


Menurutnya, kekalahan bukan akhir dari segalanya, tapi rasa sabar, syukur dan ikhlas itu pengabdian yang utama kepada Allah ta'ala, agar kehidupan tetap bahagia, dan memperbanyak bersyukur, saranya.


"Semoga hasil yang kita dapat di Pilkada kali ini, bisa lebih mendekatkan diri kita kepada Allah ta'ala yang maha baik, yuk kita tingkatkan kekhusyukan ibadah kita kepada Allah ta'ala,"ajaknya.
(Taufik)

TerPopuler