Paska Banjir Ormas Garda Siliwangi Indonesia ( GSI ) Berikan Nasi Bungkus Kepada Warga BMI. -->

Kategori Berita

Paska Banjir Ormas Garda Siliwangi Indonesia ( GSI ) Berikan Nasi Bungkus Kepada Warga BMI.

Tuesday 9 February 2021, February 09, 2021

Karawang - Suara Kita News.
Paska banjir yang melanda perum BMI Dauwan Cikampek. Berdampak rusaknya fasilitas rumah milik warga. Dan sebagian warga telah kembali dari tempat pengungsian kerumahnya dan harus membersihkan rumah akibat endapan lumpur paska banjir.


Disaat warga berkerja untuk membersihkan rumah dari endapan lumpur dan rusaknya fasilitas rumah tangga tidak memungkinkan warga untuk membuat makanan siap saji.


Ormas Garda Siliwangi Indonesia ( GSI ) saat banjir melanda perum BMI, memberikan bantuan untuk mengevakuasi warga.

Paska banjir, Ormas Garda Siliwangi Indonesia ( GSI ), memberikan bantuan l00  Bungkus nasi padang dan 100 bungkus sembako. kepada warga yang terdampak banjir di Perum BMI. Dengan cara door to door. ( 09/02/21).

Ketua Umum DPP GSI Enjang Efendi mengatakan, " Paska banjir ini warga sangat membutuhkan masakan siap saji. Di karenakan rusaknya fasilitas alat rumah tangga sehingga warga belum dapat untuk membuat masakan siap saji. Ormas GSI berinisiatif untuk memberikan makanan siap saji berupa 100  bungkus nasi padang dan sembako yang diberikan secara door to door kepada warga.

Ketua umum mengungkapkan, " hal ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat, dalam membantu meringankan beban masyarakat yang terkena musibah banjir." Ungkapnya.

" Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat bagi warga yang terdampak banjir. " harapanya.
( YD).

TerPopuler