Tanggulangi Banjir, Kapolsek Cek Kesiapan Rescue Karaba di Desa Wadas -->

Kategori Berita

Tanggulangi Banjir, Kapolsek Cek Kesiapan Rescue Karaba di Desa Wadas

Saturday 15 October 2022, October 15, 2022



Karawang - Suara Kita News

Musim penghujan yang melanda beberapa daerah di Indonesia, mengakibatkan banjir tak tertahan, begitu pun di Kabupaten Karawang, khususnya di Desa Wadas, Telukjambe Timur.

Meskipun intensitas hujan belum tampak tinggi, tetapi langkah-langkah antisipasi sudah dilakukan oleh Polsek Telukjambe Timur beserta Satgas penanggulangan bencana banjir Desa Wadas/Rescue Karaba dengan menggelar apel kesiapan.

"Kami berupaya bersiap diri menghadapi resiko bencana banjir yang bisa terjadi kapan saja", jelas Ryan Faisal selaku Kapolsek.

Kapolsek yang didampingi anggota beserta Kades Wadas dan personel Rescue Karaba memeriksa sarana prasarana perlengkapan Sat air.

"Kami juga mengecek kesiapan personel Rescue Karaba," kata Ryan pada hari Sabtu (10/15/2022).

Kapolsek mengingatkan, potensi terjadinya suatu bencana selalu ada sepanjang waktu, maka diperlukan pengelolaan secara terpadu dan menyeluruh.

"Hal tersebut dirasa penting untuk semua pihak", kata Ryan.

Dijelaskan, karena itu perlu kesiapsiagaan anggota Rescue Karaba untuk berkordinasi dengan Muspika dan Pemkab Karawang dalam menyiapkan langkah-langkah antisipasi.

"Demi menghindari kerugian yang ditimbulkan", kata Kapolsek, "akibat bencana banjir".(Red)

TerPopuler